Suatu hoby dapat ditekuni oleh seseorang walau dalam keadaan atau kondisi bagaimanapun juga. Seseorang bisa menekuni suatu bidang kebanyakan karena berawal dari hoby diri sejak kecil. Kini walau sudah dewasa dan mengarungi samudra pernikahan, tetapi hoby yang satu ini tak dapat ditinggalkan….
Itulah dengan salah seorang ibu rumah tangga yang berpenampilan ayu dan pandai bergaul ini. Siapa dia….. ???
Dialah Aan Hasanah (foto sebelah kiri) dari Kaso Tambaksari yang tercatat sebagai anggota IPS NU Pagar Nusa Cabang Rancah. Disela waktu yang lenggang, Aan menyempatkan untuk bersama-sama berlatih Pagar Nusa yang bertempat di Pesantren Jatiluhur Rancah.
Dengan bimbingan para pengurus IPS NU Pagar Nusa, kini di daerah Rancah sudah terbentuk kepengurusan dengan Pembina adalah Drs. H. Didi Rasidi yang selalu tampil membina dan membimbing para generasi muda Islam.
Aan yang juga sebagai salah seorang guru di salah satu RA (Raudhatul Atfal) di Kaso, banyak menekuni seni bela diri….. Jadi menurut dia sebagai pelepas lelah sekaligus menambah wawasan dalam bidang kebeladirian. Karena Beladiri seperti ini bukan bermaksud untuk menyerang atau menyakiti orang, tetapi sebagai penjagaan diri. Karena diri kita dianugerahi akal dan fikiran dan kita wajib berikhtiar sedangkan hasilnya serahkan kepada yang punya diri kita nyatanya Allah Yang Maha Gagah Perkasa…..
Ayo…siapa lagi yang mau ikutan…..?? Aan siap melatih ya….???....he he…
(Kakang Prabu thea)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !