DESA KARANGKAMULIAN
ERAT HUBUNGANNYA DENGAN CERITA GALUH
H.Yaya Suharya Kades Karangkamulian.
Suatu desa yang berada di pinggir Sungai Citanduy dan Sungai Cimuntur yaitu Desa Karangkamulian. Suatu nama yang sudah dikenal dalam situs wisata dan cerita rakyat daerah Galuh. Karangkamulian sangat erat hubungannya dengan cerita rakyat Ciung Wanara, karena di daerah ini menurut sebagian ahli sejarah pernah berdirinya pusat Kerajaan Galuh.
Kerajaan Galuh waktu itu memang ibukota atau kraton kerajaannya tidak menetap di suatu tempat saja, termasuk di Karangkamulian ini juga pernah berdirinya pusat kerajaan Galuh.
Bersilaturrahmi dengan Kepala Desa yang masih muda dan penuh keramahan yaitu H. Yaya Suharya yang kini memimpin desa ini. Desa Karangkamulian terdiri dari 37 RT dan 12 RW serta 4 (empat)dusun yaitu Dusun Karangkamulian dengan Kadus E. Yusman ; Dusun Cibeka dengan Kadus Adang Kartoli ; Dusun Sumur bandung dengan Kadus Udi dan Dusun Kedung cau dengan Kadus Adang.
Adapun Monografi desa adalah Desa Karangkamulyan masuk ke Kecamatan Cijeungjing Kabupaten Ciamis, Luas dan batas wilayah desa : 481,25 Ha
Batas wilayah : Sebelah utara sungai Cimuntur, selatan : sungai Citanduy, Barat : Desa Bojongmengger dan Timur : Sungai Cimuntur dan Citanduy
Orbitasi : Jarak dari pusat Kecamatan : 9 Km ,dari Kabupaten 15 Km, dari Propinsi 136 Km. Jumlah penduduk ; 3641 jiwa dengan ma-ta pencaharian sekitar 80% sebagai buruh tani.
Sebagai Ketua Tim Penggerak PKK adalah Hj. Titin Mayanti. Program PNPM disalurkan untuk pembangunan sarana pendidikan dan kesehatan seperti Madrasah Diniyah dan Posyandu. Sifat kegotong-royangan masyarakat desa ini sangat begitu tinggi, sehingga jalan desa pun dibangun dengan cara swadaya.
(AZKOS-hj) Bersambung
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !