AJANG SILATURRAHMI DENGAN SAUDARA SEPERJUANGAN
Suasana Ibukota Kecamatan Tambaksari pada Muharram ini terasa bergema dan hangat bahkan sampai panas dengan berlangsungnya acara Muharraman. Acara ini berlangsung pada hari Kamis tanggal 12 Muharram 1438 yang bertepatan dengan 13 Oktober 2016. Kecamatan Tambaksari yang terdiri dari 6 desa, semua pada menghadiri acara yang digelar di Ibukota kecamatan Tambaksari.
Hadir dalam kesempatan tersebut semua elemen masyarakat beserta para tamu Undangan. Gelar yang ditampilkan seperti Pawai Ta'aruf, Tablig akbar, dan beberapa Perlombaan. Suasana terasa sangat dengan persaudaraan dan silaturrahmi diantara sesama masyarakat. Karena suasana seperti ini jarang terjadi, seluruh desa yang berada di Tambaksari bisa datang, saling "lubarkeun katineung" dengan teman seperjuangan atau dengan teman nostalgia tempo dahulu.
Hadir pula dalam kesempatan tersebut Bupati Ciamis, H. Iing Syam Arifin, KH. Saeful Uyun sebagai penceramah dari Baznas Ciamis, Ketua BKMM dan GOW Kabupaten Ciamis. semua menyampaikan sambutan yang disambut gembira oleh masyarakat Tambaksari.
Tambaksari sebagai pandangan dari Kota Ciamis merupakan daerah yang "jauh nun di sana", namun bila sudah berada di tengah masyarakat terasa "nun dekat di sini" begitu dikatakan oleh Camat Tambaksari yang diwakili oleh Sekmat Tambaksari.
Dalam ceramahnya KH Saeful Uyun memberikan beberapa kalimat yang bisa
dibaca menejelang fajar pagi. Ini disambut gembira dan terima kasih oleh masyarakat yang seratus persen beragama Islam. Dalam sambutannya Bupati Ciamis, menyampaikan tentang pentingnya mendidik putra - putri sebagai amanat yang dititipkan Allah pada orang tuanya. Zaman tahun 70-an sangat jauh berbeda dengan situasi zaman sekarang. Begitu pula zaman sekarang tentu bakal berbeda dengan beberapa tahun ke depan. Maka putra - putri kita harus dididik rohaninya selain jasmaninya. Tentu putra-putri bisa dititipkan ke lembaga-lembaga pendidikan keagamaan, karena kewajiban mendidik itu adalah kewajiban orang tuanya.
Acara diakhiri dengan do'a bersama yang dipimpin oleh Kepala KUA Tambaksari, Sutardi, SH.I. Pembawa Acara dalam acara tersebut dari FKDT Tambaksari yaitu Ketua FKDT Dadi Abdul Khoer, S.Pd dan Juju Jaenudin sebagai mantan Ketua FKDT. ** (Azkos-HJ)
Ket. Foto dari atas :
Bupati Ciamis, H. Iing Syam Arifin
KH. Saeful Uyun
Juju Jaenudin (mantan Ketua FKDT Tambaksari)
(foto Azkos-Hasanah Jaya)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !