ADAKAN WISATA SANTRI UNTUK BELAJAR BERTAFAKUR
Salahsatu program yang telah direncanakan sejak awal, untuk menunjang kelancaran belajar mengajar khususnya di lingkungan Madrasah Diniyah SABILULHASAN Sukajaya Desa Mekarsari Kec. Tambaksari Ciamis, untuk akhir semester diadakan wisata santri yang melibatkan seluruh santri dan ustadz.
Adapun untuk obyek wisata adalah kolam renang "BANJAR WATER PARK". Acara dilaksanakan pada bulan Desember 2012 lalu atau pada akhir semester ganjil 2012. Acara ini merupakan salah satu jadwal kegiatan yang rutin setiap tahun. Dalam semester ganjil kemarin sengaja dipilih kolam renang Water Park Banjar dimaksud untuk melatih keberanian para santri dalam mengembangan hoby dan ketangkasan yang terarah dan dapat terbimbing. Karena bisa saja belajar berenang di sembarang tempat, tetapi bimbingan tidak ada. Ini dikhawatirkan akan mendekati kepada hal-hal yang tifdak diinginkan.
Ustadz dan ustadzah dari MD Sabilulhasan berharap dengan adanya kegaiatan seperti ini para santri pun dapat belajar bertafakur diri ; bahwa kita ini sebagai makhluk ciptaan Allah yang memerlukan bantuan, artinya tak mungkin dapat berdiri sendiri tanpa bantuan yang lain. Sehingga para santri jangan bersombong diri atau merasa diri paling besar segalanya, buktinya baru melawan arus air saja sudah serasa berat.....
Dengan acara ini pula santri bisa melepas lelah, bermain sambil belajar, berwisata sambil bertafakur. Semoga para santri dengan kegiatan seperti ini membuahkan hasil yang baik ; dapat belajar dengan tekun dan menjadi manusia yang soleh solehah sebagai harapan para orang tua dan guru... ** (Azkos-HJ)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !