PENGGUNAAN DANA DESA DI MEKARSARI SEMOGA SESUAI KETENTUAN - TIDAK DISALAHGUNAKAN - Hasanah Jaya
Headlines News :
Home » » PENGGUNAAN DANA DESA DI MEKARSARI SEMOGA SESUAI KETENTUAN - TIDAK DISALAHGUNAKAN

PENGGUNAAN DANA DESA DI MEKARSARI SEMOGA SESUAI KETENTUAN - TIDAK DISALAHGUNAKAN

Written By Unknown on Selasa, 10 November 2015 | 07.53


HARGAILAH  SWADAYA  MASYARAKAT  YANG  SANGAT  BEGITU BESAR

Kini  Dana Desa telah  turun ke Desa Mekarsari  yang diprioritaskan untuk  pembangunan diantaranya jalan.  Termasuk rehabilitasi  jalan di Dusun Sukajaya. Walau pembiayaan  banyak disumbang  dari  Dana Desa,  namun  swadaya masyarakat sangat  begitu  besar dalam membantu  pekerjaan.
Pekerjaan  yang kini sedang dikerjakan melibatkan  pula  tenaga  masyarakat. Sehingga para pekerja  yang  terdiri dari  7 personil  bisa  terbantu  dengan  adanya  swadaya  masyarakat  ini.
Dari mulai  pengedaman jalan, batu belah, kayu 
bakar, konsumsi dan tenaga banyak disumbang  oleh  masyarakat. Dalam tekniknya pembagian tugas  masyarakat  diatur  oleh  Kepala  Dusun (Kadus) bersama  para  RT dan RW. Masyarakat  Dusun  Sukajaya  yang  terdiri  dari  6 RT  dan 2 RW  dikerahkan  untuk  ikut  membantu  dalam rehabilitasi  jalan  ini. Jalan  yang mempunyai  panjang sekitar  1500  meter ini  dikerjakan  mulai  hari Sabtu tanggal 7  November  2015.
Adapun  biaya perehaban jalan ini  menurut  Sekdes Dedi  sebesar 215 juta rupiah. Sedangkan swadaya  masyarakat bila diuangkan lebih  dari 25 juta rupiah. 

Keadaan cuaca  dalam pengerjaan jalan  ini pada musim  penghujan, sehingga  kadang  pengerjaan  jalan tidak ful  satu  hari. Padahal  sejak  musim kemarau lalu bahan-bahan  atau matrial  sudah  tersedia. Namun  entah mengapa, pengerjaan  baru bisa  dilaksanakan  pada  7 November 2015. Alasan  dari  Panitia adalah kendaraan  seperti pengeras jalan (stum)  masih bekerja  di  desa lain. Padahal  di daerah  Ciamis ini, masih banyak grup pekerja jalan yang biasa turun  dalam pengerjaan  jalan seperti ini. Masyarakat  hanya menunggu  perintah  dari  tingkat  desa. Masyarakat begitu  taatnya  pada pemerintah,  sehingga  apa  yang  diminta selalu dilaksanakan. Perbaikan awal seperti penerapan batu belah dilaksanakan oleh swadaya  masyarakat. Batu belah disumbang oleh setiap RT  karena diminta oleh fihak  desa. Penerapan batu (pengedaman) juga  oleh  masyarakat. Begitu  pula  kayu bakar untuk  membakar  aspal disumbang  dari  masyarakat. Konsumsi  untuk para  pekerja dibagi-bagi jadwalnya  setiap  RT  setiap  harinya. Sampai pengerjaan juga dibantu oleh  masyarakat  dengan  cara  di shif.  Shif  pagi  satu  RT  dan shif  siang satu  RT  lagi.Kebanyakan  masyarakat awam  tidak  tahu  menahu tentang perhitungan biaya  yang  dikeluarkan  dalam  pengerjaan jalan  tersebut. Yang terpenting  mereka  telah melaksanakan swadaya sebagaimana yang  diminta  oleh  fihak  desa. Semoga  fihak  Desa Mekarsari  juga  para  panitia  selalu  amanah dalam menjalankan tugas  yang  diberikan  ini.  Dana yang  dikucurkan  dari Dana Desa tahun  2015 ini  semoga sesuai dengan  ketentuan,  tidak disalahgunakan gara-gara masyarakat  yang tidak tahu soal pembiayaan. Malu dan hargailah  dengan bantuan  tenaga masyarakat yang  begitu besarnya dalam pengerjaan ini  **  (AZ-HJ)  

Ket. Foto  :
Masyarakat  Dusun  Sukajaya sedang ikut bergotong royong membantu rehabilitasi  jalan yang  dibiayai  dari Dana Desa (foto  :  Azkos-HJ)

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Hasanah Jaya - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya