PILKADES RANCAH - Hasanah Jaya
Headlines News :
Home » » PILKADES RANCAH

PILKADES RANCAH

Written By Unknown on Minggu, 23 Juni 2013 | 21.39


SEMOGA  MENDAPAT  KEBERKAHAN DAN RIDHO  ALLAH SWT

Gema  Takbir  Allohu  Akbar  menggemuruh  memenuhi  gedung  Dakwah  Rancah yang  dipenuhi  oleh berbagai  perasaan yang bergemuruh  di  tiap  dada para hadirin. Perasaan  yang belum  bisa  terjawab  menunggu  keputusan  detik-detik hasil  penghitungan  suara. Penghitungan  suara  mulai  dilaksanakan  pada  pukul  14.45 waktu  Rancah. 
Gedung  Dakwah  Rancah sudah  dipenuhi  oleh  para  Panitia Pilkades  Desa  Rancah tahun 2013. Penjagaan  ketat  dilakukan  oleh kepolisisan  dan  TNI  yang  sengaja  diturunkan  untuk  mengamankan jalannya  Pilkades Rancah  yang berlangsung  hari Ahad  tanggal 23  Juni 2013.
Sebelum  penghitungan  suara Panitia Panitia mengumumkan  bahwa batas akhir  pemberian  suara  dibatasi  sampai pukul 14.30. Suara  yang  telah  masuk  sudah  memenuhi  persyaratan  dari jumlah  hak pilih  sebanyak 6.999. Pemberian  suara terakhir diberikan oleh para  calon  dan langsung diboyong oleh staf keamanan  untuk istirahat  dibawa pulang ke rumah masing-masing, sehingga  tidak menyaksikan jalannya  penghitungan  suara.
Penghitungan  suara  dilaksanakan  di dalam ruangan  dengan dibagi  menjadi 8 meja  penghitungan. Hasilnya  ditayangkan di  infokus dengan saluran perpanjangan memakai  shooting dan ditayangkan di luar gedung  dakwah,  sehingga masyarakat  bisa melihat melalui televisi di  depan gedung.
Pekik takbir  Allohu akbar terdengar  kembali pada akhir pengumuman oleh  Ketua  Panitia Agus, S.Pd   yang mengumumkan hasil  penghitungan  suara. Dari jumlah suara  yang masuk yaitu sebanyak  5.122  adalah :
Nomor  1 (Ahmad  Nazmudin)  :  1.661   
Nomor urut 2  (Aman, SE)        :  3.092
Nomor urut 3 (Yudi Haslida)     :  324
Suara tidak sah                         :    18
Blanko                                      :    27
Sehingga kemenangan ada di suara  terbanyak  yaitu Aman, SE.
Kini  Desa  Rancah  masih  dipimpin  oleh Kades Amin, SE yang  masa jabatannya akan  berakhir  pada September 2013 mendatang.  Semoga  dengan pemilihan Kepala Desa Rancah  yang berlangsung aman tertib ini  mendapat  keberkahan  dan ridho  dari Allah Swt .  ** (Azkos-Aan) 

Ket Foto   :  Dari atas  :
Para calon (1. Ahmad Nazmudin 2. Aman, SE  3. Yudi Haslida) 
Calon Aman  akan memberikan suara dengan terlebih dahulu pemeriksaan  oleh Panitia
 Bawah :  Kades Amin sedang menyaksikan jalannya penghitungan suara  di ruang Gedung Dakhwah Rancah

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Hasanah Jaya - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya